Makanan Bergizi Untuk Ibu Hamil Usia 5 Bulan

Makanan bergizi untuk ibu hamil usia 5 bulan - Ibu hamil yang tengah memasuki usia 5 bulan secara normal memiliki berat janin pada kisaran 370 gram dan tingginya sekitar 28 cm. Organ-organ tubuh seperti bulu mata dan juga alis sudah mulai lengkap sehingga disarankan bagi ibu untuk mencukupi asupan nutrisi denagn mengkonsumsi makanan-makanan yang bergizi agar tumbuh kembang sang janin dalam kandungan semakin optimal. 


Untuk makanan bergizi untuk ibu hamil usia 5 bulan pada dasarnya ibu yang sedang berada pada masa kehamilan lima bulan membutuhkan asupan makanan yang sehat dan bergizi yang kaya akan omega 3, vitamin dan juga kalsium. Ketiga asupan tersebut sangat penting bagi janin yang ada dalam kandungan sehingga wajib dikonsumsi secara rutin. 

Makanan bergizi untuk ibu hamil usia 5 bulan
Makanan bergizi ibu hamil usia 5 bulan

Lalu apa saja makanan-makanan yang bergizi untuk ibu hamil 5 bulan yang juga mengandung ketiga asupan nutrisi tersebut? Berikut ini kami akan memberikan informasi seputar makanan bergizi untuk ibu hamil usia 5 bulan agar ibu lebih termotivasi untuk mengkonsumsi makanan-makanan sehat demi sang calon buah hati.

Jenis Makanan Bergizi Untuk Ibu Hamil Usia 5 Bulan

  1. Kalsium, Makanan ibu hamil 5 bulan yang cocok yang mengandung kalsium sangat penting dikonsumsi oleh ibu hamil karena kalsium merupakan zat penting yang berperan untuk membantu menumbuhkan gusi cikal bakal gigi setelah janin lahir nanti dan juga memperkuat tulang janin. Contoh makanan yang mengandung banyak kalsium misalnya keju dan yogurt yang menggunakan bahan baku susu yang kaya akan kalsium.
  2. Asupan omega 3, Pada masa kehamilan yang menginjak usia 5 bulan, otak bayi terus berkembang dan fisik janin pun mengalami pertumbuhan yang pesat. Makanan yang mengandung omega 3 sangat bagus bagi janin yang ada dalam kandungan karena mampu memberikan nutrisi, gizi serta vitamin untuk memperkuat jaringan otak agar kelak saat bayi lahir mereka dapat memiliki otak yang cerdas. Bagi ibu hamil disarankan untuk mencukupi asupan omega 3 sekitar 400 mg per harinya dengan mengkonsumsi berbagai jenis ikan laut dan juga multivitamin semisal nature omega 3 squa.
  3. Buah dan sayur yang kaya akan vitamin , Vitamin A selain bagus untuk ibu hamil 5 bulan dan menjaga kesehatan mata juga sangat berperan penting dalam proses pembentukan sel darah merah pada kulit. Bagi ibu hamil terutama yang menginjak usia kehamilan 5 bulan disarankan untuk mengkonsumsi makanan yang mengandung beta karoten yang biasanya terdapat pada buah-buahan dengan warna merah seperti wortel, tomat, jeruk dan lain-lain. Selain itu ibu juga bisa mengkonsumsi sayuran berwarna hijau segar seperti bayam dan juga buncis.


Demikian ulasan mengenai makanan bergizi untuk ibu hamil usia 5 bulan. Jadilan ibu pintar dan sayangi kandungan anda dengan mengkonsumsi makanan-makanan bergizi tinggi. Semoga bermanfaat!

Post a Comment for "Makanan Bergizi Untuk Ibu Hamil Usia 5 Bulan"