Cara Membuat Miniatur Vespa dari Kaleng Bekas

Cara membuat kerajinan tangan miniatur vespa dari kaleng bekas akan kami sajikan pada kesempatan ini. Hai kawan apa barnya nich? Semoga baik dan sehat selalu ya. Tentunya hari-hari sobat akan lebih semangat lagi karena kebetulan hari ini sedang cerah. Oia ngomong-omong sobat dirumah sering gak sih mengkonsumsi minuman kaleng seperti soft drink atau sejenisnya?.. pastinya cukum sering ya soalnya minuman ini memang sangat praktis, tinggal di buka kemudian langsung di minum, setelah abis tinggal buang.

Namun tahukan sobat di balik kepraktisannya ini ternyata minuman kaleng ini menyumbangkan 20% total sampah yang di hasilkan oleh orang indonesia setiap harinya. Menurut beberapa sumber orang indonesia menghasilkan sekitar 2200 ton sampah setiap harinya, waow jumlah yang sangat fantastis bukan. Selain di daur ulang, sebenarnya sampah kaleng juga bisa di manfaatkan untuk berbagai kerajinan tangan yang bagus.


Sadar atau tidak setiap harinya kita pasti menghasilkan sampah. Umumnya kita menganggap barang bekas atau barang tidak terpakai termasuk kaleng adalah sampah dan kita tidak berfikir panjang untuk membuangnya. Taukah sobat kalau kaleng merupakan jenis sampah anorganik yaitu jenis sampah yang tidak bisa di urai oleh alam. Bisa sobat bayangkan apabila sampah kaleng tersebut tidak bisa kita daur ulang, pastinya bumi kita akan menjadi gunungan sampah. Walau tergolong sampah yang sederhana sampah-sampah kaleng ini masih mempunyai potensi untuk di manfaatkan, buktinya sampah kaleng merupakan sampah yang paling banyak di minati oleh pemulung.

Selain di daur ulang, sampah kaleng ternyata juga dapat mendatangkan berkah bagi orang yang bisa memanfaatkannya. Ogifson hariaja merupakan salah satu orang yang dapat memanfaatkan kaleng bekas ini untuk menghasilkan banyak uang. Bahkan karena ketekunannya beliau sampai di undang dalam acara kementerian lingkungan hidup pada tahun 2011 karena ikut andil dalam hal pengolahan sampah. Oke apabila anda ingin membuat miniatur bentuk vespa ini berikut tutorial caranya akan kami sajikan di bawah ini :

Pertama siapkan alat dan bahannya :

A./alat kerja:
-gunting.(terserah mo pakai besar ato kecil)
-cutter
-tang
-penggaris
-pensil (bolpoint,spidol,jg bisa,yang penting bisa digunakan untuk nulis)
-Lem
-Cat semprot untuk memperindah tampilan.

B./Bahan yg dibutuhkan:
-kaleng bekas softdrink atau minuman kaleng yang lain.

Langkah-langkahnya :

Pertama ambil satu kaleng bekas tersebut, kemudian potong menjadi tiga bagian. Yaitu di bagian ujung atas dan bagian ujung bawahnya. Sehingga menjadi seperti gambar di bawah ini.


Selanjutnya bagian- bagian yang sudah  kita potong di atas,. kita potong lagi dan gunting lagi hingga mendapatkan bentuk seperti dalam gambar berikut ini :


sampai langkah ini tentunya anda tidak mendapatkan kesulitan bukan?? oke kalau begitu sekarang kita lanjutkan ke proses merangkai bagian-bagian yang sudah anda buat di atas.

1).pertama kita merangkai body belakang vespa mini yg mau kita buat.
-perhatikan pada gambar berikut ini;...





KETERANGAN GAMBAR:
-gbr,1 bulatan cekung di gambar di ambil dari bagian bawah kaleng yg tlah kita buat tadi ,lalu potong pada bagian tengah menjadi 2 bagian
-gbr,2 setelah menjadi dua potongan ,selanjutnya kita buat juga lembaran kecil yang berfungsi untuk menggabungkan dua bagian yang kita buat tadi,ukurannya di kira 2 aja yang penting pas,agar sesuai dengan body belakang vespa mini yg akan kita buat...
gbr,3 selanjutnya proses menggabungkan dengan lem seperti yang terdapat pada gambar (tampak bawah)
gbr,4 pada tahap ini sudah mulai kelihatan kan,bentuk body dari vespa mini yang kita buat ini..

2)Selanjutnya Merangkai body belakang dengan bemper /sayap/badong, atau apalah terserah penyebutan anda yang penting anda faham dengan yang sudah saya sebutkan barusan.
Perhatikan dulu gambar di bawah ini;...


KETERANGAN GAMBAR A,B,C,D :..!!!
-gbr,A  Pertama siapkan lembaran dari kaleng, ukuran lebar lembaran ini sesuaikan saja dengan lebar body belakang, mengukurnya dengan cara menempelkan rangkaian body belakang yangg telah kita buat tadi di atas lembaran lalu jiplak dengan pencil,,untuk ukuran panjang lembaran tergantung jenis vespa mini yg akan kita buat, untuk cooper ,perlu agak panjang ,vespa reggae agak pendek...
-gbr,B nah pada gambar ini merupakan penampakan setelah di gabun atau di rekatkan dengan menggunakan  lem.
-gbr,C menekuk bagian depan lembaran sehingga membentuk bemper atau badong vespa.
-gbr,D akhirnya kita dapatkan bentuk seperti ini ,CATATAN: anda dpt berkreasi dg bentuk lekukan yg lain ,seperti cooper,reggae,px,scoter dll....

3)membikin slebor depan vespa mini....



-gbr,1 bagi dua dari potongan setengah lingkaran ,serta buat lembaran kecil untuk menggabungkan.
-gbr,2  gabungkan dan lem sehingga membentuk seperti gambar ini.
-gbr,3 nah ini gambar slebor depan yang sudah jadi ..
-gbr,4 slebor depan yang sudah jadi kemudian kita tempelkan ,gabungkan dengan body vesva mini yang telah kita buat tadi hingga terbentuk seperti gbr,4 ini...

Sampai disini kalau apa yg anda kerjakan betul sesuai petunjuk diatas ,anda akan mendapatkan bentuk seperti gambar berikut


dan kini kita kasih jok buat vespa kita dari potongan tutup atas pembuka kaleng softdrink ,ini penampakanya......




pada langkah ini 70% bentuk vespa mini yang akan kita buat sudah mulai terlihat,,tinggal bikin roda dan setangnya, sengaja tidak aku kasih tutorialnya ,bukan karna pelit informasi namun semata agar kreatifitas anda juga ikut terasah ,gimana ya bikin roda depan or belakang dan setang vespa nya????????..........tenang ,sabar,dan coba cari inovasi dari gbr -gbr vespa mini buatanku di bawah ini...




anda juga dapat mengecat ,atau menempelkan berbagai macam stiker,juga menambah berbagai macam pernak pernik asesoris agar vespa mini kita smakin cantik ,dibawah ini sedikit gambar vespa mini yg baru di cat,





 Nah itulah tutorial cara membuat miniatur vespa ini, semoga bermanfaat bagi anda semua, dan selamat mencoba semoga sukses. kalau anda kurang mengerti dengan penjelasan di atas berikut ada video tutorial cara membuat miniatur vespa ini silahkan di simak.




Post a Comment for "Cara Membuat Miniatur Vespa dari Kaleng Bekas"