Resep Bumbu Kuah Bakso Solo

Resep Bumbu Kuah Bakso Solo
Apa hal pertama yang Anda lakukan saat pertama kali hidangan bakso disajikan di depan anda? Kalau saya adalah menyendok sedikit kuah baksonya dan mencicipinya. Setelah berkejab-kejab sebentar lalu memutuskan perlu tidak menambahkan saus, kecap, garam, sambal, atau acar. Salah satu faktor yang menentukan enak dan tidaknya hidangan bakso--selain rasa baksonya itu sendiri-- adalah bumbu kuah bakso. Kekenyalan dan rasa yang mantap dari bakso sapi dipadukan dengan bumbu kuah bakso yang pas, akan menjadi kombinasi maut untuk menggoyang lidah.

Bumbu Kuah Bakso
Bumbu Kuah Bakso

Nah, dalam kesempatan ini kita akan mengulas resep bumbu kuah bakso solo dan cara membuat kuah bakso solo spesial yang tentunya akan melengkapi hidangan bakso yang anda buat nanti menjadi lebih lezat dan sedap.
Adapun bumbu bumbu kuah bakso solo yang diperlukan dan cara membuat kuah bakso solo yang sedap bisa anda coba dengan mempraktekkan resepnya seperti di bawah ini.

Bumbu kuah bakso solo


400 gr tulang sapi
50 gr tetelan daging
1 sdm garam
bumbu kaldu kuah bakso sapi
1 sdm merah goreng, haluskan 
1/2 sdm bawang putih goreng, haluskan
2 sdt gula
2 sdt kaldu sapi instan yang siap pakai
1/2 sdt lada
4 btg daun bawang, iris halus
4 liter air

Cara membuat kuah bakso solo

1. Didihkan air terlebih dahulu
2. Anda bisa meremukkan tulang sapi terlebih dahulu untuk rasa kaldu yang lebih kuat. Jika tidak kuat biarkan saja.
3. Masukkan semua bumbu dan tulang sapi ke dalam air mendidih
4. Tunggu sampai mendidih kembali dan tulang sapi matang
5. Saat kaldu sudah matang, kecilkan api. Biarkan kuah bakso tetap berada di atas kompor untuk menjaga kehangatannya.

Demikianlah resep bumbu kuah bakso sapi solo dan cara membuat kuah bakso solo yang enak, semoga resep ini bisa sukses anda praktekkan sendiri di rumah.

Baca juga :



Bumbu Kuah Bakso Solo
Bumbu Kuah Bakso Solo

Tambahan informasi.

Bumbu kuah bakso sapi spesial dan cara pembuatannya.

Bahan dan bumbu-bumbu untuk membuat kuah bakso sapi yang perlu dipersiapkan adalah sebagai berikut:
Bahan-bahan untuk membuat kuah bakso sapi spesial
2 batang daun bawang
2 liter air  
600 gram tulang sapi iga

Bumbu kuah bakso sapi spesial yang dihaluskan:

1 sdt merica
3 sdt garam
6 siung bawang putih

Resep kuah bakso sapi spesial

Pertama-tama masak air hingga mendidih, kemudian masukkan semua bumbu halus di atas dan tulang iga sapi.
Selanjutnya saring lalu taburi daun bawang iris di atasnya.

Demikianlah postingan tentang cara membuat kuah bakso yang bisa saya bagikan. Jika ada pembaca yang mempunyai pengalaman dan racikan resep bumbu kuah bakso yang lebih mantap, silakan bagikan dengan pembaca lainnya melalui kolom komentar di bawah postingan ini.
Selamat memasak. Jangan lupa tetangga kanan kiri diicipi.

Post a Comment for "Resep Bumbu Kuah Bakso Solo"